Senin, 04 Mei 2020
Agar terciptanya anak-anak Usia Dini dan terciptanya Sumber Daya Manusia yang maksimal, sehingga sejak dini perlu di perhatikan pola makan anak-anak.Untuk mengiringi hal tersebut Pemerintah Nagari Inderapura Selatan, Kecamatan Pancung Soal, Kabupaten Pesisir Selatan menganggarkan bagian DD (Dana Desa) nya untuk Pengadaaan Makanan Tambahan bagi anak-anak Usia Dini yang sedang menjalani pendidikan usia dini di sekolah-sekolah yang ada di Inderapura Selatan diantaranya : TK Harapan Bangsa, TK PAUD Harapan Bunda, TK PAUD Asah Bundo, PAUD Kasih Suci dan PAUD Mekar Melati.
PMT (Pembarian Makanan Tambahan) ini dikelola langsung oleh Ketua TP-PKK Nagari Inderapura Selatan yaitu Ibuk Erlinawati yang di bantu oleh Perangkat Nagari Inderapura Selatan.Sebelumnya PMT dibagikan ke sekolah-sekolah yang di maksud namun karena berkaitan dengan himbauan Pemerintah terkait dengan pemutusan mata rantai Penularan Covid-19 sehingga anak-anak diliburkan (Home Stay).
Meski diliburkan (Home Stay) bukan pulalah memutus rantai untuk Pemberian Makanan Tambahan bagi anak-anak Usia Dini.Ketua TP-PKK tetap menyalurkan Makanan Tambahan langsung kerumah-rumah yang di bantu oleh Perangkat Nagari dan beberapa Guru Didik. Dan untuk kegiatan Pemberian Makanan Tambahan tersebut di lakukan pada hari sabtu (02/05) dan minggu (03/05).