Senin, 11 Mei 2020
Akibat terdampaknya ekonomi masyarakat yang di sebabkan oleh Penyebarab Covid-19 yang mewabah keseluruh Nusantara yang akhirnya Pemerintah melockdownkan masyarakat untuk memutuskan mata rantai penyebaran covid-19.Sehingga Pemerintah menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak covid-19.
Tidak terlepas dari itu ada juga Perusahaan yang ikut berpartisipasi untuk memberi bantuan kepada masyarakat seperti PT.Incasi Raya yang ikut memberi bantuan sembako kepada 2 (dua) orang Garim Mesjid di masing-masing Nagari yang ada di Kecamatan Pancung Soal.
Bantuan PT.Incasi Raya bagi dua orang Mesjid di tiap-tiap Nagari di Kecamatan Pancung Soal ini masing-masing :
- 5 kg Beras
- 1 kg Gula Pasir
- 1 kg Minyak Sayur
Bantuan ini langsung di serahkan kepada pihak Kecamatan untuk dibagikan ke tiap-tiap Nagari .Adapun penerima bantuan ini adalah Garim Mesjid Nurul Haq Kampung Sungai Gemuruh Nagari Inderapura Selatan Bapak Pitok dan Garim Mesjid Nurul Yakin Kampung Sungai Kuyung Nagari Inderapura Selatan Bapak Imam.S.
Pemerintah Nagari Inderapura Selatan mengucapkan terima kasih kepada pihak yang memberi bantuan dan Pemerintah Nagari Inderapura Selatan berharap semoga dengan bantuan tersebut dapat meringankan beban ekonomi bagi Garim Mesjid.